UU Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa Disetujui DPR RI

Thehok.id – UU perpanjangan masa jabatan kepala desa akhirnya disetujui oleh DPR RI dari 6 tahun menjadi 9 tahun.

Menurutnya, Badan Legislasi dan seluruh fraksi di DPR setuju dengan adanya revisi UU Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa terkait perpanjangan masa jabatan kepala desa (kades).

“Di Komisi II, di Baleg, di fraksi, juga semuanya; semuanya menyetujui,” kata Toha kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Jakarta

Dengan setujunya DPR terkait UU perpanjangan masa jabatan kades tersebut, maka DPR hanya perlu menunggu keputusan dari Pemerintah agar UU Desa dapat direvisi, sehingga masa jabatan kades dari enam tahun bisa diperpanjang menjadi sembilan tahun sebagaimana tuntutan ribuan kepala desa yang berunjuk rasa di depan Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa pagi.

Baca juga : Komisi IV DPRD Provinsi Jambi Tinjau Sarana dan Prasarana di SMA Titian Teras

“Tinggal tunggu Pemerintah, ya. Harus dua-duanya kan (yang setuju), DPR sama Pemerintah. Nah, kalau Pemerintah sudah klop, ini bisa jalan,” tambahnya.

Keputusan untuk menyetujui revisi UU Desa itu diperoleh usai Baleg DPR beraudiensi dengan perwakilan kepala desa yang berunjuk rasa di depan Gedung DPR RI.

Dalam UU Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, khususnya Pasal 39, diatur bahwa masa jabatan kades selama enam tahun terhitung sejak tanggal pelantikan. Kemudian, petahana kades dapat menjabat lagi paling banyak tiga kali masa jabatan secara berturut-turut atau tidak secara berturut-turut.

Baca selengkapnya klik disini

Komentar