Kapolri Bentuk Pasukan Khusus Untuk Tumpas KKB

 

Anggota polisi berseragam hitam

Thehok.id – Kapolri membentuk pasukan khusus untuk dikirim menumpas KKB di Kabupaten Puncak Papua. Sebanyak 1 pleton pasukan yang terdiri dari personel Brimob itu, telah ditugaskan untuk melapisi Polsek Beoga. Penebalan personel ini dilakukan, usai terjadinya penembakan dua orang guru di daerah tersebut.

Dikatakan Kapolda papua, Irjen Pol Mathius Fachiri, saat ini personel Brimbob Pamrahwan sudah berada di Polsek Beoga. Jumlahnya sebanyak 25 personel.


“Kami tetap melakukan penegakan hukum terhadap KKB yang melakukan penembakan. Pelaku adalah KKB pimpinan Sabinus Waker,” jelas Kapolda, Sabtu (10/4/2021).

Mathius juga menjelaskan, jika penegakan hukum yang akan dilakukan pada KKB, akan dilakukan oleh satgas Nemangkawi. Satgas ini merupakan bentukan langsung Kapolri.

“Satgas Nemangkari sudah berada di Ilaga dan akan bergerak ke Beoga, untuk melakukan penegakan hukum yang terukur,” katanya.

Sebelumnya KKB Papua, Sabinus Waker melakukan penembakan kepada dua orang guru di Distrik Beoga, Kabupaten Puncak Papua.

Kepolisian setempat menyebutkan Sabinus Waker melakukan perjalanan ke Beoga, atas undangan dari KKB pimpinan Lekagak Telenggen.

“Saya sebut ini aksi yang brutal, sebab KKB melakukan penembakam terhadap 2 orang guru yang ikut mencerdakan generasi muda Papua, khususnya di Beoga,” Mathius menambahkan. (tra)

Sumber : kumparan.com

Komentar